Tempat wisata di Jepang ada banyak dan memiliki karakteristik sendiri. Untuk mengetahui daftarnya, simak selengkapnya di artikel ini!
Jepang menjadi salah satu negara dengan destinasi wisata yang ikonik. Tempat wisata di Jepang juga tergolong banyak dengan karakteristiknya masing-masing. Jadi tidak heran jika negara ini banyak dikunjungi.
Namun karena jumlah tempat wisatanya ada banyak, maka banyak juga calon wisatawan yang bingung saat memilih. Apalagi hampir semua tempat wisata cocok untuk dikunjungi karena keindahannya.
Tempat Wisata di Jepang
Agar tidak bingung, maka pada bagian ini akan diinformasikan setidaknya lima tempat untuk wisata di Jepang masa kini. Pastikan untuk mendalami masing-masing rekomendasi agar pemilihannya mudah. Inilah daftarnya:
1. Shirakawa-go
Lokasi pertama yang cocok untuk menjadi tempat wisata selama di Jepang adalah area Shirakawa-go yang masuk Prefektur Gifu. Bagi yang belum tahu, Shirakawa-go adalah desa tradisional Jepang yang masih terjaga keasriannya.
Tempat ini akan sangat pas untuk dikunjungi selama musim dingin. Saat berkunjung, wisatawan akan disuguhi pemandangan alami dengan rumah-rumah unik. Area ini mencerminkan suasana lokal yang tidak biasa.
Meski tidak dalam musim dingin, pengunjung tetap bisa berkunjung ke area ini. Hal ini dikarenakan jam operasionalnya selama 24 jam sepanjang tahun. Selain itu, tidak ada biaya masuk yang dibebankan kepada wisatawan.
2. Gunung Yoshinoyama
Selanjutnya ada tempat wisata di Jepang yang pas dikunjungi saat musim semi. Area ini adalah gunung Yoshinoyama. Berbeda dengan gunung biasa,Gunung Yoshinoyama menyuguhkan hamparan pohon sakura yang bermekaran.
Tidak hanya satu dua, pohon sakura yang terdata setidaknya ada 3.000 lebih. Karena jumlahnya sangat banyak, maka saat musim semi akan terasa sangat cantik jika dilihat dari area atas.
Sama seperti lokasi wisata pertama, area ini juga bisa dimasuki secara gratis. Jam operasionalnya juga tidak ada batasan. Namun karena areanya tergolong gunung, maka wisatawan harus tetap mempersiapkan perlengkapan.
3. Sagano Romantic Train
Ingin liburan ke Jepang dengan pasangan di musim gugur? Jika iya, maka jangan lewatkan Sagano Romantic Train. Wisata yang satu ini berupa kereta yang melewati area hutan Arashiyama.
Selama perjalanan dalam jalur hutan tersebut, wisatawan akan disuguhi pemandangan ikonik. Pepohonan yang mulai berguguran bisa terlihat dengan mudah. Bentuk kereta yang tersedia juga terasa sangat romantis.
Jika ingin berkunjung ke tempat ini, maka ada beberapa opsi yang bisa dipilih. Wisatawan bisa membeli tiket pribadi atau dengan membeli paket tur. Sedangkan jam operasionalnya sendiri antara jam 9 pagi sampai 4 sore, sehingga termasuk padat.
4. Shibuya Crossing
Musim panas identik dengan hal-hal yang bersifat atraktif dan bersemangat. Jika demikian, maka Shibuya Crossing adalah tempat wisata yang pas untuk musim panas tersebut dengan segala hiruk pikuknya.
Menjadi persimpangan tersibuk, Shibuya Crossing bisa didatangi kapan saja. Meski lokasi ini terkesan biasa, namun jangan sampai terlewatkan. Apalagi di area sekitarnya dikelilingi oleh pusat perbelanjaan, jadi wajib dikunjungi.
5. Nakamise
Opsi tempat wisata di Jepang terakhir yang masuk jajaran rekomendasi adalah Nakamise. Liburan ke Jepang tidak lengkap tanpa berbelanja. Jika ingin menikmati Jepang sekaligus berbelanja, maka Nakasime adalah opsi terbaik.
Perlu dipahami bahwa Nakamise adalh pusat belanja tertua di Jepang. Oleh sebab itu, area ini memiliki berbagai hal yang dijual. Tidak hanya produk yang umum, Nakamise juga menjual produk yang unik dan nyentrik.
Kesimpulan
Lima tempat wisata di Jepang tersebut memang tidak bisa dilewatkan. Masing-masing lokasi sudah memiliki keindahannya sendiri. Agar lebih menarik, maka jadwalkan untuk berkunjung ke semua tempat tersebut.